SOSIALISASI PENINGKATAN PERAN SERTA MASYARAKAT DALAM PELESTARIAN NASKAH KUNO DAN BUKU LANGKA

Tidak pernah cukup waktu jika kita membahas tentang hal-hal yang berbau dengan sejarah, khususnya tentang naskah kuno dan buku langka. Itulah gambaran yang dirasakan ketika hari ini, Kamis 27 Oktober 2022 telah berlangsung acara Sosialisasi Peningkatan Peran Serta Masyarakat dalam Pelestarian Naskah Kuno dan Buku Langka. Acara yang dihadiri dari berbagai kalangan mulai dari masyarakat, pemerhati sejarah, kelurahan, OPD terkait dan juga komunitas sejarah berlangsung sangat seru. Saling bertukar informasi terkait naskah kuno dan buku langka yang menjadikan suasana sosialisasi menjadi klop. Turut mengundang juga narasumber dari Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Provinsi Jawa Timur yang ahli dalam bidangnya seakan menambah kuat sharing informasi yang berlangsung.

Jenis koleksi ini seperti memberikan warna berbeda terhadap kekayaan informasi yang ada di Indonesia. Media yang digunakan unik, informasi dan pesan yang sangat beragam, juga nilai sejarah yang tak ternilai menjadi paket komplit dari sebuah naskah kuno dan buku langka. Kendati demikian, masalah yang muncul salah satunya adalah tentang pelestariannya. Bukan perkara yang mudah untuk ditangani, disamping memerlukan tangan terampil dari para ahli dalam bidang tersebut namun juga memerlukan kesadaran masyarakat utamanya yang mempunyai koleksi naskah kuno dan buku langka disekitar mereka.

Berangkat dari permasalahan tersebut, Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Madiun telah melaksanakan Sosialisasi Peningkatan Peran Serta Masyarakat dalam Pelestarian Naskah Kuno dan Buku Langka berlangsung di Hotel Aston Kota Madiun, tujuannya yaitu mendorong masyarakat di Kota Madiun agar sadar dan peka terhadap nilai yang terkandung dari sebuah naskah kuno dan buku langka. Dinas Perpustakaan dan Kearsipan akan sangat mengapresiasi kepada masyarakat yang bersedia mendukung hal tersebut, salah satunya dengan melaporkan jika ada naskah kuno dan buku langka yang ada disekitar. Terbukti pada acara hari ini juga mengundang para masyarakat, pemerhati sejarah dan perwakilan komunitas untuk diberikan penghargaan atas kepeduliannya terhadap naskah kuno dan buku langka. Langkah konkret lain yang sudah dilakukan oleh Dinas Perpustakaan dan Kearsipan Kota Madiun adalah dengan pendataan serta alih media naskah kuno dan buku langka. Ayo ikut berpartisipasi untuk menyelamatkan berbagai naskah kuno dan buku langka.(admin)

Dan berikut kami sertakan link materi paparan dari para narasumber pada hari ini :

materi sosialisasi